Jadilah Dirimu Sendiri Yang Sebenarnya

Jadilah Dirimu Sendiri Yang Sebenarnya

"Dirimu yang sebenarnya adalah apa yang kamu lakukan disaat tiada orang yang melihatmu."

(Sayyidina Ali bin Abi Thalib Radhiyallahu 'anhu)

Karena memang pada umumnya setiap orang akan memperlihatkan sisi positif dan kebaikan-kebaikan lainnya kepada orang lain. 

Dan mungkin orang lain melihat atau beranggapan bahwa kita itu orang yang baik, tidak memiliki kesalahan ataupun orang yang suci tanpa dosa.

Baca juga :

Tapi terkadang jika kita sedang sendiri seringkali kita melakukan kesalahan, melakukan dosa yang mungkin orang lain tidak mengetahui hal itu. Karena ketika kita sedang sendiri merasa bahwa tidak ada orang lain yang mengawasi.

Begitupun dengan media sosial, semua orang bisa terlihat sholeh dan sholehah di media sosial tapi sejatinya Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang tahu letak keimanan kita, dan hanya kita sendiri yang mengetahui kita ini siapa yang sebenarnya.

Seperti halnya dengan akun ini, jangan pernah tertipu dengan media sosialku, karena sejatinya aku pun sedang berusaha untuk menjadi lebih baik dari diriku yang dulu.

Barakallahu Fiikum

@Yunsriway